Tumbuhan Khas Bima

Indonesia memang begitu kaya akan flora dan fauna nya. Terutama flora, faktor dari indonesia adalah bagian dari wilayah tropis. Tanah indonesia dapat di bilang tanah surga sebagaimana kutipan "Tanam tongkat dan batu jadi tanaman". Tanam batang singkong tumbuh jadi tanaman subur, tanam tanam pisang, kedelai, jambu, alpukat dan masih banyak lagi pohon yang tumbuh subur di indonesia. Khusus wilayah Timur atau Nusa Tenggara beragam akan tumbuhan unik. Di Bima-NTB anda dapat menjumpai berbagai tanaman buah yang unik, namun aneh bagi daerah lain. Terkait tumbuhan tersebut, silahkan menyimak:

1. Tumbuhan Kinca (Fu'u Wua Kawi)

Image result for pohon kinca
https://penanusantara.wordpress.com/2010/11/03/kawistakinco-buah-langka-berkomoditas-ekspor-2/
Sebagaimana uraian ensiklopedia bebas Wikipedia bahwa Kawista (Limonia acidissima syn. Feronia limonia) adalah kerabat dekat maja dan masih termasuk dalam suku jeruk-jerukan (Rutaceae). Tumbuhan yang dimanfaatkan buahnya ini sudah jarang dijumpai meskipun sekarang beberapa daerah mulai mengembangkannya. Kawista relatif tahan kondisi buruk (kering atau tanah salin) dan tahan penyakit. Asalnya adalah dari India selatan hingga ke Asia Tenggara terutama Jawa dan Nusa Tenggara.
Kawista dapat digunakan sebagai batang bawah bagi jeruk dalam teknik sambung pucuk, namun teknik ini dapat memengaruhi rasa buah jeruk yang dihasilkan. Buah jeruk semacam ini dikenal sebagai "kajer" (dari "kawista" dan "jeruk") dan bisa ditemui di Galis, Madura.
Di Aceh, buah ini dikenal dengan nama buah batok, dan dimanfaatkan sebagai bahan campuran bumbu rujak Aceh dan sirup. Di Kabupaten Rembang, buah kawista diolah menjadi sirup yang dikenal dengan nama setempat sebagai sirup kawisKawis adalah nama buah ini dalam bahasa Jawa.
Orang Bima dan Dompu di NTB menyebutnya kawi dan merupakan salah satu bahan pelengkap rujak khas suku Mbojo (Bima)
Bagi Masyarakat Bima buah dari pohon ini sangat cocok di olah menjadi rujak dengan sambal gula aren, beserta saus asam,,,perpaduan yang menarik asam, manis, pedas yang menggoda. bagi beberapa kalangan bauh ini wajib di masukkan dalam menu rujak suatu acara Tradisi Kiri Loko. Tradisi khusus untuk ibu hamil untuk memprediksi kondisi anak yang akan di lahirkan nanti, serta mengharap berkah untuk calon bayi.

2. Tumbuhan Na'a (Fu'u Wua Na'a)
Image result for pohon tin

Berdasarkan cerita oleh para jama'ah haji dari daerah Bima, bahwa buah Na'a begitu mirip dengan buah Tin, dan hampir rasa nya sama. Penulis juga pernah mencoba rasa bauh Tin dan ternyata memang hampir sama. Hanya saja beda ukuran tinggi pohon nya, pohon Na'a lebih tinggi dan besar di bandingkan pohon Tin. Belum ada kesempatan untuk observasi lebih lanjut dan perumusan deskripsi lebih baku. Masalah rasa manis di jamin....So...untuk sahabat-sahabat yang tertarik jangan lewatkan mencicipi buah murah meriah ini, kalo bisa ke lokasi nya langsung lebih murah dan bahkan gratis...lokasi nya terletak di Kampung Ndano Na'e, yaitu wilayah utara bima sisi timur. Lebih bagus lagi jika sobat jago manjat, silahkan menikmati sepuasnya tapi siap2 strategi bertarung dengan serangga-serangg yang lincah dan lihai :) .

3. Tumbuhan Loka (Fu'u Wua Loka)

Related image
http://www.satyawinnie.com/2016/01/blusukan-ke-pasar-tradisional-bima.html
Buah 'Loka' namanya. Bentuknya seperti buah pinang tapi merah dan dalamnya berbiji seperti markisa.
http://www.satyawinnie.com/2016/01/blusukan-ke-pasar-tradisional-bima.html
Buah ini begitu digemari, dari kalangan anak-anak hingga dewasa, karena tekstur nya gampang dikonsumsi ditambah lagi rasanya yang manis dan aroma khas buah Loka menyegarkan. Di pasaran buah ini di jual Rp.15.000 rupiah untuk satu ikat besar. Pohon dari buah ini tumbuh menjalar, dan berkayu keras serta kulit kayu begitu kuat, sehingga tidak jarang kami masyarakat Bima jika tidak membawa tali ketika mencari pakan ternak di hutan....Alternatif nya kulit dari kayu Loka tersebut. Luas batang kayu loka tidak lebih dari ukuran jari telunjuk anak usia 10 atau 11 tahun. Biasanya pohon Loka menjalar rimbun, dan di dalam rimbunan terdapat ruang seperti tenda, sehingga nyaman dijadikan tempat istirahat di kala menjelajah ....semakin tertarik kan untuk menjelajah daerah-daerah indonesia.

4. Tumbuhan Sambi (Fu'u Wua Sambi)

Related image
http://khasiatq.blogspot.co.id/2016/03/6-khasiat-kesambi-untuk-kesehatan-dan.html
Sambi (dalam bahasa Bima) memiliki nama latin Schleichera Oleosa pohon ini tumbuh di daerah tropis dengan nama disetiap daerah berbeda-beda namun tidak semua daerah mengenal tumbuhan ini, seperti buah-buah yang telah di jelaskan di atas buah ini juga begitu di gemari. Tekstur daging buah seperti rambutan namun berasa kecut dan biji seperti kopi bentuk nya. Pohon Sambi berdiameter besar dan tinggi serta kayu yang sangat keras dari kayu mangga atau kinca.

5. Tumbuhan Suntu (Fu'u Wua Suntu)
Image result for pohon sambi bima
https://sangajigroup.wordpress.com/2015/06/15/8-bahan-rujak-ekstrim-ala-suku-mbojo/
Buah ini jika dipotong, tampilannya seperti manggis. Rasanya, luar biasa masam pada kulit sedangkan bijinya sedikit tidak terlalu masam. Tapi tetap saja tema besarnya; masam.
Pohon nya besar dan tinggi berkayu, dapat di gunakan untuk berbagai kebutuhan perlengkapan bangunan.


Masih banyak buah-bauh unik lain nya, karena faktor belum ada kesempatan untuk mengambil foto-foto nya jadi dicukupkan sampai disini saja dulu...semoga pembaca semakin cinta akan kekayaan alam indonesia. InsyaAllah di lain kesempatan akan update terkait informasi Tumbuhan Buah Khas Bima.
Sering-sering Kunjungi blog ini untuk mengetahui hal-hal unik lainnya, khusus Daerah Bima.
Salam Dari Bima Untuk Indonesia


Oleh : Yasin
Mahasiswa Kimia UIN Sunan Kalijaga
Yogyakarta
13, Maret 2017

Komentar

Postingan populer dari blog ini

AIR MATA DI ATAS SAJADAH

TRADISI BERLADANG MASYARAKAT BIMA

Kupu-Kupu Malam Penggorok Dari Gunung tambora

Sepenggal Kisah di Rato

Surga yang Merana

KIMIAWAN HEBAT : Al-Razi (Ilmuan Islam)

Racun yang Tak Disadari

Perjalanan Waktu : Penemuan Masa Lalu

Ini Cerita Kita