Postingan

TRADISI BERLADANG MASYARAKAT BIMA

Gambar
TRADISI BERLADANG MASYARAKAT BIMA Oleh : Pangeran Arif  https://kampungmediasareindai.wordpress.com/2011/01/ Aktivitas berladang merupakan warisan leluhur yang menjadi tradisi dan diwariskan secara turun temurun, begitupun bagi masyarakat Bima. Tradisi berladang mereka ditandai dengan kehidupan di atas gunung. Mereka menggarap ladang berpindah-pindah dari gunung yang satu, ke gunung lainnya. Langkah ini juga ditempuh sebagai sebuah upaya pemenuhan kebutuhan tambahan dalam rangka bertahan hidup, juga usaha menjauhkan diri dari kemiskinan. Selain itu, perpindahan dan penyebaran penduduk, sangat dipengaruhi oleh tradisi berladang rakyat yang berpindah-pindah. Untuk memulai berladang, mereka mengadakan musyawarah terlebih dahulu. Hal ini berkaitan dengan pembagian kerja antara laki-laki dan perempuan. Laki-laki sibuk mempersiapkan seluruh peralatan seperti batu asah/kamalo, parang/cila, kapak/ponggo, maupun tembilang/cu’a, serta alat lainnya. Sementara kaum perempuan menyiapkan

Perjanlan Hidup Anak Rantau Bima

Gambar
Add caption Tiada hentinya aku memohon ampun, tiada henti aku berjanji kepada Allah tuhan ku, dan tiada henti aku melaksanakan Sholat taubat sebagaimana yang dianjurkan. Ku melakukan itu semua  dengan alasan memohon ampun dan berjanji   untuk tidak mengulangi lagi kesalahan yang sama. Namun lagi dan lagi hal itu tetap ku lakukan, entah kenapa dorongan untuk melakukan nya begitu kuat padahal ingin hati berhenti, padahal efek yang aku rasakan ketika aku berhenti melakukan nya tiga hari saja begitu luar biasa. Aku merasakan semangat yang luar biasa, aku merasakan hal-hal menjadi positif, aku dapat berperasaan baik (Khuznuzon), yang terpenting hati ku bisa menjadi lapang. Sudah sering kali aku rencanakan hal-hal positif, berbagai alternative cara untuk meninggalkan hal-hal itu. aku baca dan ku tulis, berbagai tutorial video di youtube aku tonton dan aku dengarkan dengan seksama, semua berhasil untuk hari pertama dan kedua. Pernah ku menyusun strategi untuk berhenti dalam kurun

Sepenggal Kisah di Rato

Oleh: Wahyuningsih-MHS UII Yogyakarta Ku buka jendela pagi di udara yang segar, derup kerap nyanyian burung seakan menyambut datangnya pagi yang cerah , dan embun pagi pun enggan meninggalkan dedaunan. Mentari pagi mulai memancarkan cahayanya dan memberikan sebuah senyuman manis pada dunia, cahaya mentari seakan memberikan arti sebuah hidup padaku di pagi yag cerah ini dimana aku bisa meikmati indahnya suasana pagi di kampung ini. Ku duduk di tangga rumah seraya menyaksikan warga kampung rato yang mulai melakukan aktifitasnya sehari-hari dan ku hirup udara segar sambil ku nikmati suasana indah, nyaman dan asri di pagi ini. Kemudian aku mencoba turun dari tangga dan melangkah ke pagar rumah, sejenak ku berdiri untuk melihat beberapa tetangga yang sedang membersihkan halaman rumahnya dan para petani mulai bergegas  untuk berangkat ke sawah. Ku arahkan pandanganku dari ujung utara hingga di ujung selatan,  ku melangkah keluar dari halaman rumah lalu ku arungi langkahku. Sepanjang j

AIR MATA DI ATAS SAJADAH

Gambar
Ketika siang berganti senja, rona warna merah senja membuat langit terpukau bagaikan meghiasi bibir langit dengan lipstick merah delima yang membuat awan-awan menari melihat keelokan warna senja. matahari bersembunyi di balik bilik peraduan seakan merasa malu akan keelokan merah senja. di atas sana, rombongan burung-burung megepakkan sayap kembali ke sarang peraduaanya. Suara adzan di setiap surau memanggil jiwa-jiwa untuk meninggalkan segala aktifitasnya dan menuaikan kewajiban pada Tuhannya. Burung-burung dan pepohonanpu ikut bertasbih memuji kebesaran dan keagungan Tuhanya. pun tak tertinggal, salah satu makhluk Tuhan yang tidak memiliki akal juga bertasbih memuji keagungan Tuhannya, bersyukur akan bermanfaatnya diri mereka untuk makhluk-makhluk Tuhan yang berakal. https://myfitriblog.wordpress.com/category/tulisan/page/34/ "Yuni…nggak solat di masjid?? Sudah adzan  nak". Ibu mengingatkan diriku, karena dia tau kalau setiap hari aku selalu solat magrib dan isya

Ini Cerita Kita

Gambar
Kehidupan setiap manusia tidak luput dari mengingat masa lalu, masa lalu yang akan membawa kita kembali ke deretan waktu yang telah di lalui, dimana ada kala nya hampa dan hambar dimana ada kala nya berasa asin, manis atau kecut, yang pasti nya beraneka rasa. Kami Punya Cerita,,,cerita ini bukan sebuah kisah spektakuler sebagaimana milyader, founder sebuah tim, atau bahkan pengusaha sukses. Bukan itu, namun cerita ini hanyalah deretan waktu masa lalu, cerita yang telah di lalaui, cerita yang tak berskenario, cerita sama sekali tak membutuhkan pemahaman ilmu teater.  Cerita ini lebih berharga dari itu semua, menjadi berharga karena masih ada dalam ingatan ini. Jikalau setiap deretan waktu yang dilalui tak dapat di ceritakan kembali maka tiadalah arti nya itu semua, bahkan hidup akan menjdi tak berarti. Ingatan begitu penting. Cerita ini merupakan sebuah ingatan, lembaran-lembaran hidup, ungkapan kata. Terkadang suatu kejadian tertentu tak kuasa di ungkapkan dengan kata-

KIMIAWAN HEBAT : Al-Razi (Ilmuan Islam)

Gambar
Menulis lebih dari 200 judul buku Tokoh ilmuan islam yang bernama lengkap Muhammad bin Zakaria atau yang dikenal barat sebagai Rhazes , memang sukar ditandingi dalam dunia pengobatan. Ia yang lebih populer di panggil Al-Razi ini adalah orang pertama yang berhasil membedakan antara penyakit cacar dan campak. Sejarah mencatat Al-Razi di lahirkan di Ray, Parsi (iran) pada tahun 240 Hijriah/854 Masehi. Beliau adalah guru dari ilmuan di bidang kedokteran yang sangat terkenal Ibnu Sina. Ketika masih kecil, perhatiannya sudah begitu besar dalam bidang ilmu pengetahuan, khususnya bidang kedokteran. Al-Razi pun belajar dengan tekun setiap waktu. Kegigihannya tersebut kemudian di ganjar prestasi mengagumkan pada setiap tingkatan sekolah yang dilaluinya. Al-Razi mengisi waktunya dengan mengadakan serangkaian penelitian di bidang pengobatan serta tak lupa, menulis buku. Sebanyak sepuluh buku ilmu pengobatan telah dia hasilkan dan kini sudah diterjemahkan ke dalam bahasa latin. Buku karya A

Perjalanan Waktu : Penemuan Masa Lalu

Gambar
TAHUKAH KALIAN ? Halo sob....Bagi kalian yang merasa pernah gunakan korek api, entah itu untuk memasak, main petasan, nyalain rokok...atau bahkan bakar sampah. Wajib tahu sekilas sejarah penemuan nya, yang ternyata secara tidak sengaja.  http://www.bacaanpopuler.com/2016/03/10-manfaat-batang-korek-api-bagi-orang.html Pada tahun 1826, JOhn Walker, ahli kimia inggris, menyatakan bahwa gesekan dapat menyebabkan terjadinya reaksi kimia. Ia mencampur kalium karbonat dan antimoni (sebuah logam) bersama-sama. Lalu, menggoreskan sepotong kayu kecil untuk mengambil segumpal campuran kalium karbonat dan antimoni yang jatuh ke lantai. Mengejutkan, kayu dapat menyala. Peristiwa ini menjadi awal ditemukannya korek api. Lalu antimoni digantikan oleh fosfor. Tetapi, fosfor sangat berbahaya karena dapat meracuni pembuatnya. Pakaian yang dikenakan pada pembuat korek api juga dapat terbakar karena terbuat dari campuran bahan kimia yang mudah terbakar. Korek api yang lebih aman ditemukan pa

Tumbuhan Khas Bima

Gambar
Indonesia memang begitu kaya akan flora dan fauna nya. Terutama flora, faktor dari indonesia adalah bagian dari wilayah tropis. Tanah indonesia dapat di bilang tanah surga sebagaimana kutipan "Tanam tongkat dan batu jadi tanaman". Tanam batang singkong tumbuh jadi tanaman subur, tanam tanam pisang, kedelai, jambu, alpukat dan masih banyak lagi pohon yang tumbuh subur di indonesia. Khusus wilayah Timur atau Nusa Tenggara beragam akan tumbuhan unik. Di Bima-NTB anda dapat menjumpai berbagai tanaman buah yang unik, namun aneh bagi daerah lain. Terkait tumbuhan tersebut, silahkan menyimak: 1. Tumbuhan Kinca (Fu'u Wua Kawi) https://penanusantara.wordpress.com/2010/11/03/kawistakinco-buah-langka-berkomoditas-ekspor-2/ Sebagaimana uraian ensiklopedia bebas Wikipedia bahwa  Kawista  ( Limonia acidissima   syn.   Feronia limonia ) adalah kerabat dekat  maja  dan masih termasuk dalam suku jeruk-jerukan ( Rutaceae ). Tumbuhan yang dimanfaatkan  buahnya  ini sudah jarang d

Racun yang Tak Disadari

Gambar
Oleh : Yasin Mahasiswa Kimia UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Tepatnya pukul 07.30 WIB pagi, hari Senin 13 Maret 2017. Beban tersendiri bagi para mahasiswa jika harus berangkat kuliah pagi-pagi dengan membawa tugas kuliah. Tugas kuliah yang tentu nya sesuai jurusan ialah Kimia di Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Di pagi itu dihadapkan dengan mata kuliah Kimia B3 (Bahan Berbahaya dab Beracun), tidak asing memang kedengaran nya ketika mendengar kata kimia, bagi mayoritas kalangan awam indonesia menganggap kimia adalah racun.....gejala yang memerlukan pencerahan. Hal paling menarik dari mata kuliah ini ketika mengupas masalah racun. Ternyata racun dapat di klasifikasikan menjadi dua racun biotik dan racun abiotik. Racun biotik tentu nya sudah ada awang-awang mengenai pengertian nya....yaaap, tepat sekali bio berarti mahluk hidup,,,kesimpulan nya bahwa racun biotik adalah racun yang sumber nya dari mahluk hidup, yang bisa berasal dari Mikroba, Tanaman/Tumbuha